Sholat Sunnah Sebelum Sholat Wajib - Selain sholat wajib, ada berbagai sholat sunnah yang dapat dikerjakan dalam kehidupan sehari-hari. Sesuai dengan namanya, sholat sunnah tidak mempunyai hukum wajib, melainkan mendapatkan pahala jika dilaksanakan dan tidak masalah jika tak dikerjakan.
Sholat sunnah ini disebut juga dengan Sholat Rawatib. Salah satu amalan sholat sunnah yang baik untuk dikerjakan adalah sholat sunnah sebelum (Qobliyah.) dan sesudah sholat (Ba'diyah).
Sholat sunat rawatib cukup mudah dilaksanakan, karena waktunya yang berdekatan dengan sholat 5 waktu. Hanya dengan melaksanakan sholat sunah 2 atau 4 rakaat, kita akan mendapatkan berbagai keutamaan yang sangat besar.
Sholat Sunnah Rawatib
Sebelum mengetahui niat dan tata cara shalat sunnah tersebut, pastikan kita mengetahui terlebih dahulu pembagian dari Sholat Rawatib ini. Untuk pembagiannya sendiri ada 2 yakni Rawatib Mu’akkad dan Ghoiru Mu’akkad.1. Shalat Sunnah Rawatib Mu’akkad
- 2 raakat sebelum shalat subuh.
- 2 atau 4 rakaat sebelum shalat dzuhur.
- 2 atau 4 rakaat sesudah shalat dzuhur.
- 2 rakaat sesudah shalat maghrib.
- 2 rakaat seseudah shalat isya.
2. Shalat Sunnah Rawatib Ghoiru Mu’akkad
- 2 atau 4 rakaat sebelum shalat ashar apabila dikerjakan 4 rakaat maka kerjakanlah dengan 2 kali salam.
- 2 rakaat sebelum shalat magrib.
- 2 rakaat sebelum shalat isya.
Sholat Sunnah Qobliyah
Niat Sholat Qobliyah
Sholat Sunnah Ba'diyah
Niat Sholat Ba'diyah
اُصَلِّى سُنَّةً الظُّهْرِرَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَى
"Ushalli Sunnatadh Dhuhri Rok’ataini Ba’diyah Mustaqbilal Qiblati Lillahi Ta’ala”.Artinya: “Aku niat mengerjakan sholat Sunnah sesudah dzuhur 2 rakaat, menghadap Kiblat karena Allah Ta’ala”. (Contoh sholat sunnah Ba'diyah dzuhur)
Tata Cara Sholat Sunah Rawatib
Tata cara sholat sunnah rawatib sebenarnya tidak jauh berbeda dengan sholat wajib. Perbedaannya hanya terdapat pada bacaan do'a yang dianjurkan. Berikut tata cara sholat sunnah rawatib:- Membaca niat
- Takbiratul ihram
- Membaca doa iftitah
- Membaca surat Al-Fatihah
- Membaca surat pendek (Dianjurkan surah Al-Kaafirun dan Al-Ikhlas)
- Ruku dengan tumaninah (Allahu akbar)
- Itidal dengan tumaninah,
- Sujud dengan tumaninah
- Duduk di antara dua sujud, dengan tumaninah
- Sujud kedua dengan tumaninah (Allahu akbar)
- Berdiri lagi untuk menunaikan rakaat kedua
- Membaca surat Al-Fatihah
- Membaca surat pendek yang dihapal
- Ruku dengan tumaninah (Allahu akbar)
- Itidal
- Sujud pertama (rakaat kedua)
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud kedua (rakaat kedua)
- Tasyahud Akhir
- Salam
Keutamaan Sholat Sunnah Rawatib
Dibangunkan rumah di surga.
ثِنْتَا عَشْرَةَ رَكْعَةً مَنْ صَلَّاهُنَّ، بُنِيَ لَهُ بَيْتٌ فِي الْجَنَّةِ، أَرْبَعُ رَكَعَاتٍ قَبْلَ الظُّهْرِ، وَرَكْعَتَانِ بَعْدَ الظُّهْرِ، وَرَكْعَتَانِ قَبْلَ الْعَصْرِ، وَرَكْعَتَانِ بَعْدَ الْمَغْرِبِ، وَرَكْعَتَانِ قَبْلَ صَلَاةِ الصُّبْحِ“Dua belas rakaat yang ditunaikan seseorang maka sebuah rumah di surga akan dibangunkan untuknya, yakni empat rakaat sebelum zuhur, dua rakaat setelah zuhur, dua rakaat sebelum ashar, dua rakaat setelah magrib, dan dua rakaat sebelum subuh.” (HR. An Nasa’i)
Diharamkan siksa api neraka
مَنْ حَافَظَ عَلَى أَرْبَعِ رَكَعَاتٍ قَبْلَ الظُّهْرِ وَأَرْبَعٍ بَعْدَهَا حَرَّمَهُ اللَّهُ عَلَى النَّارِ“Siapa saja yang menjaga empat rakaat sebelum zuhur dan dua rakaat setelahnya, maka Allah mengharamkannya atas siksa neraka,” (HR. At-Tirmidzi).
Memperoleh kebaikan yang setara dunia dan seisinya
رَكعَتَا الْفجْر خير من الدُّنْيَا وَمَا فِيهَا“Dua rakaat fajar lebih baik dari dunia dan isinya.” (HR Muslim dan At-Tirmidzi)
Post a Comment for "Tata Cara Sholat Sunnah Sebelum dan Sesudah Sholat Wajib"